Kembali ke Pressroom
11 Mei 2021

Bakti BCA Ulurkan Donasi untuk Pemulihan Gempa Malang

Malang, 10 Mei 2021 – Bencana alam gempa bumi yang mengguncang Malang, Jawa Timur pada Sabtu (10/04) lalu mengakibatkan kerusakan pada sebagian wilayah, sejumlah bangunan seperti rumah, sekolah dan tempat ibadah. Melihat keprihatinan tersebut, PT Bank Central Asia Tbk (BCA) melalui program Corporate Social Responsibility Bakti BCA tergerak untuk menyalurkan bantuan kemanusiaan bagi masyarakat yang terdampak gempa di Malang.

Donasi tersebut diserahkan melalui dua jalur yang berbeda, pertama adalah melalui BPBD Kab Malang dan Posko Kelurahan Desa Pamotan-Dampit. Ada pun penyerahan donasi melalui BPBD Kab Malang dilakukan di BCA KCU Malang yang diserahkan oleh Kakanwil VII Malang Weminto Suryadi dan Kepala KCU Malang Chen Lin Andrew kepada perwakilan BPBD Kab Malang pada (05/05). Sementara itu bantuan lainnya diserahkan langsung ke Tim Posko Bantuan Gempa Desa Pamotan yang diberikan oleh Kepala BCA KCP Dampit Henny Agustina.

“Segenap keluarga besar BCA turut prihatin dan menyampaikan duka cita yang sedalam-dalamnya atas bencana alam gempa bumi yang terjadi beberapa waktu lalu, bahkan masih sempat dirasakan sejumlah gempa susulan. Sebagai saudara setanah air pastinya sudah menjadi tanggung jawab kita bersama untuk saling membantu. BCA sebagai institusi perbankan yang erat berhubungan dengan masyarakat menyadari hal tersebut dan mengulurkan bantuan bagi masyarakat yang terdampak,” ujar Weminto Suryadi, Kakanwil VII Malang.

Bentuk bantuan yang disampaikan oleh Bakti BCA bagi masyarakat terdampak gempa adalah sembako berupa 2.75 ton beras yang dapat dibagi kepada sejumlah daerah terdampak gempa. Selain itu untuk bantuan lainnya yang diserahkan untuk membantu pemulihan bangunan yang terdampak bencana gempa adalah 150 terpal. Bantuan terpal ini dapat digunakan untuk membangun tempat tinggal sementara.

“Bantuan yang disampaikan oleh Bakti BCA diharapkan dapat meringankan beban saudara-saudari kita yang tertimpa bencana. Kita sama-sama berharap ke depannya agar keadaan semakin membaik. Semoga masyarakat  yang terdampak,dapat segera pulih dan beraktivitas normal kembali,” tutup Weminto.

BCA Salurkan Donasi Pemulihan Gempa Malang – (kiri-kanan) KPOW Kanwil 7 Roni Wibowo, Kepala Kanwil 7 Weminto Suryadi, perwakilan BPBD Kab Malang dan Kepala KCU Malang Chen Lin Andrew secara simbolis menyerahkan bantuan kepada perwakilan BPBD pada Rabu (05/05) di Malang. Bantuan yang disalurkan berupa 2,75 ton beras dan 150 terpal.

***

Tentang PT Bank Central Asia Tbk (per 31 Maret 2021)

BCA merupakan salah satu bank terkemuka di Indonesia yang fokus pada bisnis perbankan transaksi serta menyediakan fasilitas kredit dan solusi keuangan bagi segmen korporasi, komersial, UKM, dan konsumer. Pada akhir Maret 2021, BCA melayani lebih dari 25 juta rekening nasabah dan memproses sekitar 41 juta transaksi setiap harinya, didukung oleh 1.244 kantor cabang, 17.634 ATM, serta layanan internet & mobile banking dan contact center Halo BCA yang dapat diakses 24 jam. Kehadiran BCA didukung oleh sejumlah entitas anak yang berfokus pada pembiayaan kendaraan, perbankan Syariah, sekuritas, asuransi umum dan jiwa, perbankan digital, pengiriman uang, dan pemodal ventura. BCA berkomitmen untuk membangun relasi jangka panjang dengan nasabah, mengutamakan kepentingan bersama, dan menciptakan dampak positif pada masyarakat luas. Dengan lebih dari 24.000 karyawan, visi BCA adalah untuk menjadi bank pilihan utama andalan masyarakat yang berperan sebagai pilar penting perekonomian Indonesia.

Untuk informasi lebih lanjut, dapat menghubungi:

PT BANK CENTRAL ASIA TBK

Divisi Sekretariat Perusahaan – Sub Divisi Komunikasi Korporasi

Biro Hubungan Masyarakat

Alamat : Jl. MH Thamrin No. 1

      Menara BCA Grand Indonesia Lt. 20

      Jakarta Pusat 10310

Telepon : (021) 2358-8000

Fax : (021) 2358-8339

E-mail : humas@bca.co.id

Kegiatan Terkait

Hubungi Biro Humas BCA