- Posisi cadangan devisa Indonesia pada Juni 2022 sebesar USD 136,4 miliar, naik USD 0,8 miliar dibandingkan bulan sebelumnya. Peningkatan cadangan devisa memberikan sinyal positif. Namun, kenaikan cadangan devisa seharusnya lebih signifikan mengingat penjualan obligasi valas bulan lalu yang mencapai USD 3.5 Bn.
- Pengetatan moneter global, penurunan harga komoditas, dan prospek pertumbuhan yang melambat terus memicu aliran modal asing keluar dari pasar saham dan obligasi dalam negeri.
- BI tampaknya masih akan perlu menaikkan suku bunga sekitar 75-175 bps sepanjang sisa tahun 2022 demi mencegah penurunan Rupiah yang lebih dalam. Untuk menjaga aliran dana, terutama yang diperoleh dari ekspor, BI mungkin akan mulai meningkatkan tingkat suku bunga pada rapat dewan gubernur bulan ini.Best regards,