- Inflasi Indonesia meningkat menjadi 5.47% YoY (0.16% MoM) pada Februari 2023, didominasi oleh kenaikan harga pangan menjelang bulan Ramadan.
- Penurunan inflasi inti ke angka 3.09% menjadi indikasi dari melemahnya permintaan dan daya beli masyarakat, didukung dengan penurunan harga barang impor yang disebabkan oleh luapan stok dari pembukaan kembali ekonomi Tiongkok.
- Walaupun BI tidak menaikkan suku bunga Februari lalu, likuiditas terus mengetat terlihat dari peningkatan interbank market spread. Prospek suku bunga ke depannya tidak pasti, masih dapat dipengaruhi oleh perkembangan keadaan global, khususnya bagaimana dampak pembukaan kembali ekonomi Tiongkok terhadap keadaan inflasi global.