Kembali ke Pressroom
23 Sep 2021

PT BCA RUPSLB Setujui Rencana Stock Split Saham BCA

Jakarta, 23 September 2021 - Mencermati perkembangan pasar modal Indonesia serta meningkatnya minat investor ritel untuk berinvestasi di Bursa Efek Indonesia, PT Bank Central Asia Tbk (IDX: BBCA) memutuskan untuk melakukan aksi korporasi pemecahan saham yang beredar (stock split). Aksi korporasi tersebut telah mendapat persetujuan dari Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS-LB) yang diadakan secara elektronik pada hari Kamis (23/9/2021). 

RUPS-LB tersebut memberikan persetujuan atas aksi korporasi stock split dengan rasio 1 : 5 (1 saham yang ada saat ini dipecah menjadi 5 saham baru). Nilai nominal per saham BBCA saat ini adalah Rp62,5, sedangkan nilai nominal per saham BBCA setelah stock split akan menjadi sebesar Rp12,5. Sebagai informasi, harga saham BBCA pada saat siaran pers ini dikeluarkan berkisar Rp32.000 per saham. 

‘’Kami melihat bahwa investor ritel termasuk investor muda di pasar modal Indonesia memiliki ketertarikan yang kuat untuk berinvestasi saham BBCA. Dengan adanya aksi korporasi ini diharapkan harga saham BCA dapat lebih terjangkau oleh investor retail. Aksi korporasi pemecahan saham tersebut dilandasi juga oleh komitmen BCA dalam mendukung perkembangan pasar modal Indonesia,’’ ujar Presiden Direktur PT Bank Central Asia Tbk, Jahja Setiaatmadja. 

Seperti diketahui, proses stock split mengikuti prosedur dan ketentuan yang berlaku. Setelah mendapat persetujuan pemegang saham melalui RUPS-LB, perseroan akan berkoordinasi dengan otoritas terkait untuk memproses stock split yang diperkirakan akan selesai pada bulan Oktober 2021. 

RUPS-LB BCA 2021 – Presiden Komisaris BCA Djohan Emir Setijoso (tengah), Komisaris BCA Tonny Kusnadi (kanan), Presiden Direktur BCA Jahja Setiaatmadja (kedua dari kanan), Direktur BCA Subur Tan (kedua dari kiri), dan Direktur BCA Vera Eve Lim (kiri) di tengah penyelenggaraan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS-LB) BCA di Jakarta, Kamis (23/09). PT Bank Central Asia Tbk (IDX: BBCA) memutuskan untuk melakukan aksi korporasi pemecahan saham yang beredar (stock split). Aksi korporasi tersebut telah mendapat persetujuan dari Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS-LB) yang diadakan secara elektronik pada hari Kamis (23/9/2021). 

RUPS-LB BCA 2021 – RUPS-LB tersebut memberikan persetujuan atas aksi korporasi stock split dengan rasio 1 : 5 (1 saham yang ada saat ini dipecah menjadi 5 saham baru). Nilai nominal per saham BBCA saat ini adalah Rp62,5, sedangkan nilai nominal per saham BBCA setelah stock split akan menjadi sebesar Rp12,5. Sebagai informasi, harga saham BBCA pada saat siaran pers ini dikeluarkan berkisar Rp32.000 per saham.

***

Tentang PT Bank Central Asia Tbk (per 30 Juni 2021)

BCA merupakan salah satu bank terkemuka di Indonesia yang fokus pada bisnis perbankan transaksi serta menyediakan fasilitas kredit dan solusi keuangan bagi segmen korporasi, komersial, UKM, dan konsumer. Pada akhir Juni 2021, BCA melayani lebih dari 26 juta rekening nasabah dan memproses sekitar 41 juta transaksi setiap harinya, didukung oleh 1.013 kantor cabang, 17.721 ATM, serta layanan internet & mobile banking dan contact center Halo BCA yang dapat diakses 24 jam. Kehadiran BCA didukung oleh sejumlah entitas anak yang berfokus pada pembiayaan kendaraan, perbankan Syariah, sekuritas, asuransi umum dan jiwa, perbankan digital, pengiriman uang, dan pemodal ventura. BCA berkomitmen untuk membangun relasi jangka panjang dengan nasabah, mengutamakan kepentingan Bersama, dan menciptakan dampak positif pada masyarakat luas. Dengan lebih dari 25.000 karyawan, visi BCA adalah untuk menjadi bank pilihan utama andalan masyarakat yang berperan sebagai pilar penting perekonomian Indonesia

PT BANK CENTRAL ASIA TBK
Divisi Sekretariat & Komunikasi Perusahaan
Biro Hubungan Masyarakat

Alamat : Jl. MH Thamrin No.1, Menara BCA Lt. 20. Jakarta 10310

Telepon : (021) 2358-8000

Fax : (021) 2358-8339

E-mail : humas@bca.co.id

Kegiatan Terkait

Hubungi Biro Humas BCA