Per 1 November 2022, fitur QRku transfer di BCA mobile sudah dihentikan. Namun, kamu tetap dapat melakukan transaksi transfer melalui fitur m-Transfer BCA mobile dan BCA Keyboard.
QRku Transfer adalah fitur untuk transfer ke sesama rekening BCA dengan cara scan kode QR yang terdapat di BCA mobile.
QRku transfer dan QRIS di BCA mobile adalah fitur untuk mempermudah kegiatan perbankan kamu. Keduanya memiliki kesamaan cara transaksi dengan scan kode QR. Namun, fungsi dari kedua fitur ini berbeda, lho.
QRIS (Quick Response Code Indonesian Standard) adalah metode pembayaran dengan cara scan kode QR standar nasional. Bayar transaksi menggunakan fitur QRIS bisa dilakukan dengan cara scan kode QR standar nasional.
Metode bayar dengan QRIS bisa digunakan hampir di seluruh toko, pedagang, warung, parkir, tiket wisata, donasi dan banyak merchant lainnya yang menyediakan pembayaran QRIS. Cara bayarnya cukup memakai fitur QRIS di aplikasi BCA mobile.
Selain transfer, di BCA mobile ada banyak layanan dan fitur yang dapat dimanfaatkan untuk kemudahan dan kenyamanan bertransaksi. Mulai dari tarik dan setor tunai tanpa kartu melalui fitur Cardless, sampai Debit Online dan Lifestyle untuk memenuhi berbagai kebutuhan sehari-hari serta gaya hidup. Bahkan, membuka rekening BCA pun kini bisa #DiBikinSimpel via BCA mobile secara online.
Cek informasi lengkap mengenai BCA mobile di sini.