Pada tahun ini, kompetisi Photography akan hadir lagi di PORSENI BCA dengan mengangkat tema “Old but Gold”. Kompetisi Photography ini akan dilaksanakan pada tanggal 14 Januari hingga 10 Februari 2023 dengan ketentuan satu tim terdiri dari 2 orang peserta.
Photography adalah salah satu seni menangkap gambar dengan memanfaatkan media kamera. Melalui photography, berbagai momen dapat diabadikan dalam satu frame. Selain untuk mengabadikan momen, photography menjadi media untuk mengekspresikan diri, mengomunikasikan sebuah pesan, dan menyampaikan suatu ide.
Salah satu hal yang penting diperhatikan dalam photography adalah melakukan eksplorasi. Eksplorasi dibutuhkan untuk mendapatkan hal-hal yang berbeda dari sebelumnya dan memungkinkan fotografer menemukan sudut pandang atau gaya baru yang belum pernah dilakukan sebelumnya. Adapun eksplorasi yang bisa dilakukan, diantaranya:
1. Eksplorasi Lokasi
Eksplorasi lokasi dapat dilakukan dengan mengunjungi tempat-tempat baru yang menarik untuk difoto.
2. Eksplorasi Gaya Foto
Eksplorasi gaya foto berkaitan dengan eksperimen gaya photography seperti gaya landscape, portrait, dan lain sebagainya.
3. Eksplorasi Teknik
Eksplorasi teknik foto berkaitan dengan mencoba keterampilan teknis seperti pencahayaan, komposisi, atau post-processing.
4. Eksplorasi Konsep Fotografi
Eksplorasi konseptual berkaitan dengan melakukan eksperimen dengan ide-ide atau konsep yang ingin diungkapkan dalam foto seperti mengekspresikan emosi atau mengeksplorasi tema tertentu.
5. Eksplorasi Subjek Foto
Eksplorasi subjek foto berkaitan dengan memilih subjek-subjek baru dan berbeda untuk difoto.
Jangan lupa untuk berpartisipasi di kompetisi Photography pada PORSENI BCA 2023 ini. Karena pastinya ada hadiah menarik yang menanti untuk dibawa pulang bagi para pemenang yang terpilih.