14 Jan 2020 | News & Features

Cerdas Berbisnis dengan Kartu BCA Smartcash

*Update 6 Maret 2024

Literasi finansial menjadi hal yang wajib dimiliki agar dapat menentukan seberapa cerdas kamu mengelola keuangan untuk menjalankan operasional bisnis yang dimiliki. Tentu dengan alur keuangan yang baik, bisnis kamu bisa terus meningkatkan performa dan pendapatannya.

Untuk itu BCA hadirkan kartu BCA Smartcash yang membantu permodalan kerja dalam menjalankan bisnis dengan mudah. Sederet benefit yang bisa kamu dapatkan dengan kartu BCA Smartcash adalah fasilitas kredit tanpa agunan, pemakaian fleksibel, tagihan bulanan dengan pembayaran minimal sebesar 5% dari total tagihan atau minimal Rp50.000,- ditambah transaksi cicilan dan tunggakan (bila ada) bunga kompetitif dan kemudahan transaksi dengan jaringan BCA. Kamu bisa melakukan penarikan (cash advance) di ATM dan cabang BCA tanpa biaya tarik tunai dengan suku bunga cash advance dan suku bunga retail rendah sebesar 1.8% per bulan tanpa grace period.

Mulai tanggal 1 Juli 2021 kamu bisa menikmati grace period untuk transaksi retail hingga 45 hari tanpa bunga. Kalau kamu melakukan pembayaran minimum atau sebagian, suku bunga retail yang berlaku adalah 1.75% per bulan efektif.

Kamu juga dapat menggunakan Kartu BCA Smartcash untuk membayar kebutuhan bisnis dengan lebih fleksibel melalui fitur Cicilan BCA. Selain itu, untuk mendukung operasional bisnis kamu, kartu BCA Smartcash bisa dipakai untuk membayar semua tagihan rutin melalui fasilitas Autopay BCA, seperti tagihan listrik, telepon, handphone, internet, asuransi, ataupun TV berbayar. Lalu ada juga fitur transaksi online melalui Klikpay BCA (Layanan KlikPay sudah berhenti beroperasi pada 1 November 2023).

Segera miliki kartu BCA Smartcash untuk tingkatkan performa bisnis kamu. Informasi lebih lanjut hubungi Halo BCA 1500888 atau cukup mention akun Twitter: @HaloBCA.